Tasyakuran HUT RI ke-75

 

Hari Ulang Tahun ke-75 Republik Indonesia diperingati MTsN 2 Kota Blitar dengan melaksanakan tasyakuran doa berprotokol kesehatan (17/08/2020). Acara diikuti oleh seluruh guru dan karyawan MTsN 2 Kota Blitar.
Diawali dengan doa oleh Achmad Mudlofir, S.Pd. MM, serta dimeriahkan oleh madsaneka voice, tim paduan suara MTsN 2 Kota Blitar. Dengan harmonis mereka membawakan lagu Mengheningkan Cipta, Hari Merdeka dan lagu Syukur. Juga menyanyikan Lagu Daerah asal Sumatra Barat, Laruik Sanjo.
Di aula MTsN 2 Kota Blitar, peserta menyimak dengan khitmad sambutan kepala MTsN 2 Kota Blitar, Drs. H. Ahmad Mukromin, M.Pd. Beliau mengajak seluruh guru dan karyawan MTsN 2 Kota Blitar menyukuri nikmat 75 tahun kemerdekaan Indonesia, dengan cara meningkatkan kinerja.
Usai penampilan solo vocal oleh Abdul Malik, S.Pd, dilanjutkan live Detik-Detik Proklamasi di Istana Negara Jakarta secara virtual tepat pukul 10.00 WIB. Ketika Sang Saka Merah Putih dikibarkan, semua bapak/ibu guru karyawan MTsN 2 Kota Blitar ikut berdiri dan memberi hormat.
Pasoka team, Pramuka MTsN 2 Kota Blitar, turut memeriahkan acara dengan penampilan drama perjuangan, menghormati sang merah putih sebagai salah satu wujud cinta tanah air.
Panitia tasyakuran HUT RI ke-75 juga mengadakan lomba bagi seluruh bapak/ibu guru karyawan, dengan harapan untuk فاستبقوا الخيرات meningkatkan rasa semangat berkompetisi dalam kebaikan.
Keseruan lomba selesai, kemudian dilanjutkan pemotongan tumpeng. “Semoga pandemic covid-19 segera diangkat oleh Allah. Indonesia menjadi Negara yang aman, makmur, baldatun toyyibatun wa rabbun ghofur”, ucap Ahmad Mukromin sebelum memotong tumpeng. Merdeka! (azz)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *